Tiba-tiba ingat dengan time line di twitter.... dari account @melly_goeslaw "Kadang2 hening lebih bersuara drpd bising.di dlm hening kita lebih bisa mendengarkan suara2 yg tadinya tdk terdengar"(copas). Hmm...betul banget, saat hening...sendiri...kadang kita baru tersadar banyak suara-suara yang sebelumnya tak terdengar. Termasuk salah satunya adalah suara hati kecil kita...Bersahabat dengan hati kecil kita akan membuat kita lebih memahami diri sendiri dan bagaimana kita menempatkan diri diantara orang lain.
Dalam hening seringkali kita ingat kalimat dari beberapa orang yang mungkin sebelumnya kita hanya mendengarnya sekilas saja tanpa berpikir panjang. Saat sendiri...sepi dan tenang...kita bisa tahu dan memahami apa yang sebelumnya terasa sulit dan rumit. Sehingga tak jarang pula akhirnya kita dapat menemukan solusi yang tepat dari masalah yang sedang kita hadapi.
Hening itu jauh lebih indah bersuara bagiku...